Bocoran Kisi-Kisi Materi Soal Tes CPNS 2017

Bocoran Kisi-Kisi Materi Soal Tes CPNS 2017

Sebentar lagi proses tes CPNS akan digelar. Mulai tanggal 1 hingga 30 Agustus mendatang, pihak pemerintah membuka lowongan dengan jumlah lebih dari 19 ribu untuk PNS. Bagi yang merasa tertarik, maka ikutilah tips yang berisi kisi-kisi materi soal tes CPNS 2017. Dengan mengikuti tips berikut, maka harapan untuk lolos tes dan kemudian bisa jadi PNS.

Tips Kisi-Kisi Materi Soal Tes CPNS 2017-08-02

Sesuai dengan pernyataan dari Human KemenPAN, maka bagi warga yang mempunyai minat untuk mengikuti proses seleksi CPNS, harus melakukan beberapa hal. Apa sajakah itu? Hal-hal yang harus dicermati dan dipenuhi adalah melakukan pendaftaran dan persyaratan lain sesuai dengan ketentuan supaya lolos pada tahap admnistrasi. Sesudah hal tersebut dilakukan, maka bisa mengikuti SKD dengan sistem CAT. Adapun kisi-kisi materi soal tes CPNS 2017 yang diungkapkan oleh Humas KemenPAN sebagai berikut. Beliau berharap ketika mengetahui hal ini, maka peserta bisa lolos tes CPNS.

Melalui adanya Peraturan Menteri PANRB dengan No. 20/2017 yang berisi tentang adanya tes seleksi ini, maka pihak pemerintah telah menetapkan 3 kelompok dengan materi SKD. Ketiga kelompok tersebut terdiri dari TWK, TIU, dan TKP. Sedangkan Suwardi selaku Kabag menjelaskan supaya lolos ke tahap berikutnya, maka peserta bisa lolos dengan memiliki passing grade atau ambang batas. Oleh karena itu, peserta seleksi agar bersiap dengan mempelajari materi sesuai dengan kisi-kisi materi soal tes CPNS 2017.

Pada tahap TWK mempunyai tujuan sebagai penilaian terhadap penguasaan pengetahuan serta kemampuan dalam implementasi nilai-nilai dari 4 pilar kebangsaan. Keempat pilar tersebut adalah UUD 1945, NKRI, Pancasila, dan Bhinneka Tunggal Ika. NKRI sendiri mencakup beberapa elemen lagi. Elemen-elemen tersebut diantaranya adalah sejarah dari perjuangan bangsa dan sistem dari tata negara yang ada di Indonesia. Selain kedua elemen tadi, ada lagi elemen lain yakni kemampuan untuk menggunakan bahasa Indonesia dengan baik serta benar, dan juga mengerti peranan dari bangsa Indonesia di dalam tatanan baik regional dan global.

Materi kedua pada kisi-kisi materi soal tes CPNS 2017 berupa TIU. Tes ini mempunyai tujuan dalam memberikan penilaian terhadap kemampuan verbal. Kemampuan yang dimaksud adalah kemampuan di dalam menyampaikan informasi baik dengan cara lisan maupun secara tulis. Selain itu, tes ini berfungsi untuk memberikan penilaian pada kemampuan numerik. Yang dimaksud dengan kemampuan numerik disini adalah kemampuan untuk melakukan operasi, melakukan perhitungan angka serta cara melihat hubungan pada angka-angka. Kemampuan lain yang juga dinilai adalah kemampuan untuk berpikir secara logis. Kemampuan ini mengacu pada penalaran dengan runtut serta sistematis. Penilaian terakhir berkaitan dengan kemampuan untuk mengurai dari sebuah permasalahan dengan sistematik.

Tes lainnya adalah TKP. Tujuan dari tes ini adalah untuk memberikan penilaian tentang integritas diri, kreativitas dan juga inovasi, serta semangat untuk berprestasi. Selain ketiga elemen tadi, ada lagi elemen lain yang juga dinilai, yaitu kemampuan untuk beradaptasi, kemampuan untuk bekerja secara mandiri dan juga tuntas, serta orientasi pada orang lain. Dua elemen terakhir adalah kemampuan untuk belajar secara berkelanjutan dan kemampuan untuk mengendalikan diri. Menurut Suwardi, di dalam TKP ada sebuah penilaian tentang kemampuan dalam hal kerja sama dengan kelompok serta kemampuan dalam menggerakkan dan juga mengkoordinir orang.

Tidak selesai hanya sampai langkah tes diatas saja, masih ada SKB yang harus diikuti oleh peserta seleksi. Hal ini berbeda dengan tes beberapa tahun lalu yang tidak mewajibkan adanya SKB. Berdasar pada peraturan yang telah dibahas sebelumnya, bahwa seleksi kompetensi pada bidang telah ditetapkan oleh pihak instansi dari pembina jabatan. Sedangkan pada materi seleksi terkait dengan jabatan pelaksana, maka ditetapkan oleh pihak instansi yang memang mempunyai bidang pada urusan yaitu jabatan pelaksana sesuai yang dimaksud. Namun, ada beberapa catatan. Bila instansi yang bertanggung jawab belum siap untuk menyusun materi dari SKB, maka proses penyusunannya akan dilakukan oleh pihak pejabat yang sedang melakukan pengadaan seleksi CPNS.

Demikian, sekilas kisi-kisi materi soal tes CPNS 2017. Semoga dengan adanya informasi ini bisa membantu untuk memberikan gambaran pada tes yang akan segera berlangsung nanti. Peluang yang ada juga cukup banyak, sehingga siapapun bisa saja lolos dalam tes. Sedangkan tahapan pada proses seleksi juga cukup banyak. Sehingga, para peserta sudah seharusnya mempersiapkan dengan baik supaya bisa lolos tes seleksi.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bocoran Kisi-Kisi Materi Soal Tes CPNS 2017"

Post a Comment